Wah, gak kerasa ya udah mau lulus-lulusan (ada yang mau lulus SD, SMP, dan terutama yang SMA) di akhir tahun ajaran 2013/2014 ini. Tapi, jangan seneng dulu, karena sebelum lulus-lulusan kalian mesti lulus dulu dari serangkaian ujian kelulusan siswa seperti UN (Ujian Nasional). Setelah itu SNMPTN dan Ujian Masuk Perguruan Tinggi lainnya masih menunggu. Belum lagi bingung mau milih jurusan apa. Nah, kalau kamu bingung, coba deh pilih jurusan ini: Teknik Geologi.
Prospek gak tuh jurusannya? Bicara soal prospek, semua jurusan pasti punya prospeknya masing-masing. Namun diakui, ada beberapa jurusan tertentu yang kebutuhan akan lulusannya cukup besar (makanya dibilang jurusan yang prospek). Bisa dibilang kalo teknik geologi adalah salah satu di antaranya.